Momen kegiatan |
BlogGua, Lampung - Ketua TP-PKK Kabupaten Lampung Tengah Hj. Mardiana Musa Ahmad menghadiri acara Pengajian dan Khotmil Qur'an yang rutin diadakan setiap dua minggu sekali di Rumah Dinas Bupati Lampung Tengah, Jum'at (23/02/2024).
Mardiana mengatakan bahwa kegiatan ini sudah diagendakan setiap bulannya di minggu ke-2 dan ke 4. Tetapi dalam bulan suci Ramadan off dulu dan akan digantikan dengan kegiatan lain dan nanti agendanya akan di kirim ke kecamatan masing-masing.
"Kegiatan Khotmil Qur'an ini juga dapat kita rasakan manfaatnya," katanya.
Mardiana mengajak kepada semua yang hadir agar kegiatan tersebut digelorakan dan ditingkatkan dengan hanya satu tujuan.
"Kita berharap Lampung Tengah bisa sejahtera dan berjaya semuanya sesuai visi dan misi Bupati dan Wakil Bupati untuk menjadikan Kabupaten Lampung Tengah terbaik se-Provinsi Lampung dan berjaya dari segala lini," imbuhnya.
Dalam tausiah, Ustad Imam Kastolani menyampaikan tentang bulan Sa'ban atau bulan ruwah juga membahas keutamaan orang yang sudah bersuami.
"Seorang perempuan lebih susah masuk surga dari pada orang yang sudah bersuami," katanya.
Ustad Imam Kastolani juga mengatakan keistimewaan seorang suami dapat menghalang-halangi seorang istri dari api neraka dan kemurkaan Allah ada di punggung suami.
"Karena firman Allah 'Arizalu Kowamuna Alannisa' laki laki adalah pemimpin perempuan," jelasnya.
Hadir juga dalam acara tersebut, Ketua II TP-PKK Kabupaten Lampung Tengah Armaliya Kusuma Riyadi, Ketua TP-PKK Kecamatan se-Kabupaten Lampung Tengah, Pengurus TP-PKK Lampung Tengah, Ketua dan pengurus Al Hidayah dan para tamu undangan. (kmf)
0 Komentar
Silahkan Komentar