Lurah Sribasuki, Marido Najaya |
BlogGua, Lampung – Mengingat kawasan Sribasuki merupakan kawasan perkotaan dan kondisi ruas jalan yang tak elok lagi dipandang bak seperti lubang berjalan. Oleh karenya Lurah Sribasuki, Marido Najaya mengusulkan kepada Pemerintah Daerah Lampung Utara agar semua ruas jalan di kawasannya dapat segera diperbaiki.
Hal tersebut sebagaimana yang diungkapkan Marido ketika didampingi Skretaris Lurah (Seklur), Defrica Candra dan Kasi Pemerintahan, Edison saat menerima Kunjungan Silahturahmi Kru BlogGua di ruang kerjanya di Kantor Kelurahan Sribasuki Kecamatan Kotabumi Kabupaten Lampung Utara Provinsi Lampung, Jum’at (13/012023).
“Kalau bisa infrastruktur ini ya. Karena sudah kacau tapi engga balau. Sudah seperti lubang berjalan,”ujarnya.
Kendati pada tahun 2022 sebagian jalan sudah diperbaiki, Rk 5 dan RK 6. Akan tetapi Marido tetap mengharapkan agar di tahun 2023 ini, semua infrastruktur di Kawasan Sribasuki dapat diperbaiki.
“Kalau bisa kucurin kesini semua,”cetusnya.
Dikatakan juga oleh Marido, Proposal sebagian jalan yang ingin diperbaiki sudah diusulin ke intansi terkait. Karena menurutnya, kalau dikucurkan semua ke Sribasuki bisa menimbulkan kecemburuan sosial dari kawasan lain. Oleh karena itu, Marido baru mengusulkan sebagian jalan di kawasannya.
“Cuma kita tahu jugalah kalau dikucurin semua ke Sribasuki, ngeberontak Kelurahan lain,”kata Marido.
Akan tetapi, Marido sedikit ragu dengan proposal yang sudah diajukan. Karena, kata Marido, usulan tersebut ditujukan kepada Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (Kadis PUPR) Lampung Utara yang lama, sedangkan saat ini Kadis PUPR sudah berganti.
“Tapi proposal diserahkan ke Kadis PU yang lama, mudah-mudahan ada serah-terima,” kata dia.
Menyimak hal itu Sekretaris Lurah Sribasuki, Defrica Candra mengungkapkan bahwa usulan tersebut nantinya akan coba dibahas kembali melalui Musrenbang Kelurahan yang rencana akan digelar pada bulan Pebruari 2023 nanti.
“Nantikan ada Musrenbang dibulan depan. Nanti kita usulkan karena biasa Musrenbang dimulai bulan Pebruari,” tuturnya.
Disamping itu, kasi Pemerintahan Kelurahan Sribasuki, Edison mengungkapkan bahwa terkait bansos, sudah berjalan, dilakukan pendataan dan bahkan tahun 2023 sudah ada yang dapat.
“Bantuan PKH, BPNT dan Bantuan BBM,”pungkasnya. (romi)
0 Komentar
Silahkan Komentar