Lindungi Rakyat Dari Virus, Pemkab Lampung Barat Gelar Lapak Vaksinasi Covid-19

Bupati Lampung Barat, H.Parosil Mabsus (tengah)

BlogGua, Lampung Barat
-  Bupati Lampung Barat, H.Parosil Mabsus beserta rombongan meninjau Lapak Vaksinasi Covid-19 Kabupaten Lampung Barat di Terminal Pasar Liwa, Pasar Liwa, Balik Bukit, Kabupaten Lampung Barat, Senin (07/06/2021).

Turut dalam rombongan, Assisten Bidang Administrasi Umum, Kabag Ops Polres Lambar, Sekretaris Dinas Kesehatan, Kepala Puskesmas Kecamatan Balik Bukit dan perwakilan Kodim 0422/LB.

Parosil Mabsus menjelaskan, kehadirannya di lokasi guna meninjau pelaksanaan vaksinasi covid-19 sekaligus memastikan prosesi berjalan dengan baik dan lancar.

“Hari ini saya meninjau lokasi pelaksanaan vaksinasi covid-19 di terminal pasar Liwa, judulnya agak menarik ini ‘lapak vaksinasi covid-19 Kabupaten Lampung Barat’,” katanya.

Parosil juga mengatakan, peserta vaksin hari ini bukan hanya dari satu golongan atau kelompok melainkan lengkap, yakni terdiri dari ASN, TNI dan POLRI serta Masyarakat.

“Jadi kita sengaja menyatukan dari berbagai macam lapisan masyarakat, yang tujuannya memberikan keyakinan bahwa seluruh masyarakat akan mendapatkan vaksin. Karena vaksin aman dan halal,”imbuhnya.

Disamping itu Parosil menegaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya Pemerintah untuk menjaga dan melindungi rakyat dari wabah covid-19.

“Upaya ini merupakan upaya pemerintah untuk menjaga dan melindungi rakyat,”pungkasnya.

(Diskominfo)

0 Komentar

Silahkan Komentar